anak gempa


Untuk Anak-anak Korban Gempa Di Klaten
Oleh UMI NUR FATIHATUL JANNAH

Di hati saya masih menyisakan rasa kehilangan. Pasalnya, pada 13 September 2006 lalu saya beserta 30 relawan dari Lembaga Bimbingan dan Konsultasi Tasawuf atau Lembkota Semarang, secara resmi mengakhiri kegiatan pendampingan untuk penderita stress dan trauma akibat gempa. Berat rasanya berpisah dengan masyarakat Desa Brangkal Kecamatan Wedi dan Desa Krakitan Kecamatan Bayat, terutama anak-anak yang selaman ini belajar dan melakukan kegiatan bersama.
Menurut saya, mereka sebenarnya masih membutuhkan bimbingan, teman belajar/bermain, sarana penunjang belajar. Saya hanya bisa berdoa, semoga mereka bisa bangkit, dan kelak mampu mengembalikan semua yang hilang.
Kepada masyarakat yang sudah menerima saya bersama tim dengan ramah dan terbuka, saya menyampaikan terima kasih. Terutama Ibu Bambang dan Bapak Bambang beserta keluarga, saya sangat berterima kasih sudah menerima dengan tulus. Untuk anak-anak korban gempa di Klaten, kalian masih punya masa depan!

Umi Nur Fatikhatul Jannah AR
Relawan penyembuhan trauma (trauma healing) dari Lembaga Bimbingan dan Konsultasi Tasawuf (LEMBKOTA) Semarang. Mahasiswa IAIN Walisongo Semarang. Sekarang tinggal di Perum Bank Niaga Blok B-2 Ngaliyan Semarang.

Komentar

Postingan Populer